Gerbangsumatera88.id – Untuk kamu yang ingin mengetahui apakah mendapatkan bantuan PKH terbaru 2023, maka kamu harus mengetahui cara cek bantuan PKH secara online.
Bansos PKH sampai di tahun 2023 masih diberikan pemerintah dengan target untuk masyarakat miskin yang masuk dalam daftar penerima bansos. Di tahun 2023, penerima PKH tahap 2 dilakukan dari bulan April sampai Mei 2023.
Karena itu, untuk yang sudah pernah menerima bansos pkh atau baru terdaftar sebagai penerima bantuan PKH. Pastinya ingin mengetahui bagaimana cara cek bantuan PKH terbaru 2023.
Untuk jadwal pencairan bansos PKH tahun 2023, jadwalnya juga masih merujuk seperti tahun-tahun sebelumnya yang akan dibagi menjadi empat tahapan. Setiaptahapan akan berlangsung dalam waktu sektiar 3 bulan.
Jadwal Penyaluran Bansos PKH Terbaru 2023

Sebelum kamu mengetahui cara cek bantuan PKH, kamu harus mengetahui terlebih dahulu jawal penyaluran bansos PKH terbaru tahun 2023. Berikut ini adalah detail jadwal penyaluran bantuan PKH terbaru tahun 2023 dari Kemensos :
- Tahap 1: Dilaksanakan mulai bulan Januari hingga Maret 2023
- Tahap 2: Dilaksanakan mulai bulan April hingga Juni 2023
- Tahap 3: Dilaksanakan mulai bulan Juli hingga September 2023
- Tahap 4: Dilaksanakan mulai bulan Oktober hingga Desember 2023
Tetapi di tahun 2023, di beberapa daerah penyaluran bantuan PKH baru dimulai tahap 1 di awal bulan maret 2023. Sehingga ada kemungkinan jadwal penerimaan bansos di daerah tempat tinggal kamu akan berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan yang diberikan oleh pemerintah. Lalu sipa saja yang berhak untuk bisa mendapatkan bantuan PKH terbaru 2023?
Daftar Masyarakat Yang Berhak Menerima Bansos PKH Terbaru 2023
Terdapat 5 kategori masyarakat yang terbagi menjadi 3 komponen yang telah ditetapkan pemerintah yang bisa masuk dalam daftar penerima bantuan PKH.
3 komponen tersebut termasuk kesejahteraan sosial, pendidikan dan kesehatan. Untuk komponen kesejahteraan sosial diberikan kepada penyandang disabilitas dan lansia dengan mendapatkan bantuan sosial sebesar Rp 600 ribu di setiap tahap.
Komponen kesehatan akan diberikan kepada balita dan ibu hamil, dengan nominal bantuan sebesar Rp 750 ribu per tahapannya. Sedangkan komponen pendidikan akan diberikan kepada siswa SD, SMP, SMA dengan bantuan sosial untuk siswa SD sebesar Rp 225 ribu, SMP sebesar Rp 375 ribu, dan SMA sebesar Rp 500 ribu per tahapannya.
Syarat dan Kriteria Penerima Bantuan PKH Terbaru 2023
Selain itu, ada juga beberapa syarat dan kriteria penerima bantuan PKH terbaru 2023 disemua tahapannya sebagai berikut :
- Penerima bantuan PKH merupakan seorang Warga Negara Indonesia (WNI).
- Penerima bantuan PKH mempunyai KTP (Kartu Tanda Penduduk ).
- Penerima bantuan PKH bukan seorang yang bekerja pegawai pemerintah/aparatur negara.
- Masuk dalam kategori masyarakat rentan miskn atau masyarakat miskin.
- Telah terdaftar di DTKS dalam salah satu kategori penerima bantuan PKH.
Jika kamu sudah memenuhi syarat dan kriteria penerima bantuan PKH di atas, maka kemungkinan besar di tahun 2023 kamu bisa mendapatkan bantuan dari pemerintah.
Apabila kamu belum melakukan pendaftaran di DTKS, dan ingin mengusulkan diri untuk mendapatkan bantuan PKH karena terasuk dala kategori masyurakat rentan miskin atau masyarakat miskin. Serta telah memenuhi persyaratan di atas, maka kamu harus mengetahui cara daftar bantuan PKH melalui DTKS berikut!
Cara Daftar Bantuan PKH Terbaru 2023
Jika kamu saat ini belum terdaftar menjadi penerima bantuan PKH terbaru 2023, padahal kamu termasuk dalam salah satu masyarakat yang berhak menerima bantuan ini. Maka kamu bisa melakukan pendaftaran di DTKS sendiri dan mengusulkan diri sebagai masyarakat penerima manfaat.
Untuk bisa melakukan pendaftaran penerima bantuan PKH, kamu bisa melakukan pendaftaran secara online melalui aplikasi Cek Bansos di HP Android.
Berikut ini adalah langkah-langkah daftar bantuan PKH terbaru 2023 secara online menggunakan aplikasi Cek Bansos di HP Android.
- Langkah 1 : Pertama silahkan kamu masuk ke Google Playstore, lalu cari dan instal aplikasi Cek Bansos.
- Langkah 2 : Setelah aplikasi Cek Bansos terinstal, buka aplikasinya dan klik Buat Akun Baru.
- Langkah 3 : Masukan NIK di KTP dan Nomor KK, lalu kamu juga harus melengkapi form dengan data diri secara lengkap beserta alamat email.
- Langkah 4 : Kamu juga harus mengupload beberapa dokumen seperti foto KTP, Foto selfie dengan memegang KTP yang terlihat Jelas.
- Langkah 5 : Jika dokumen telah berhasil terupload, klik Buat Akun Baru untuk menyelesaikan proses pendaftaran akun di aplikasi Cek Bansos.
- Langkah 6 : Silahkan kamu tunggu sampai ada email masuk yang berisi aktivasi akun aplikasi Cek Bansos.
- Lankah 7 : Ketika sudah menerima email aktivasi, kamu klik link aktivasi dan kamu akan diarahkan masuk ke aplikasi Cek Bansos.
- Langkah 8 : Berikutnya di aplikasi Cek Bansos silahkan kamu pilih Daftar Usulan, lalu kamu pilih PKH.
- Langkah 9 : Masukan algi data diri kamu secara lengkap dan benar.
- Langkah 10 : Kamu akan dimnta untuk mengupload foto selfie beberapa kali, foto rumah tampak depan, dan foto KTP.
- Langkah 11 : Jika semua data sudah terupload, berikutnya kamu tinggal klik Tambah Usulan.
Terakhir kamu tinggal menunggu proses verifikasi dari Kemensos RI, jika kamu nantinya berhak menerima bantuan kamu bisa mengeceknya dengan menerapkan cara cek bantuan PKH di bawah ini!
Cara Cek Bantuan PKH Terbaru 2023 Melalui Website Kemensos RI

Dikutip dari laman resmi Kemensos RI, cara cek bantuan pkh terbaru 2023 bisa dilakukan secara online dengan mengakses website cekbansos.kemensos.go.id. Data yang ada di halaman kemensos tersebut berdasarkan data DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial).
Selain itu, sebelum kamu menerapkan cara cek bantuan PKH terbaru, kamu juga harus memastikan bahwa kamu telah mempunyai NIK yang telah terdaftar resmi di Dukcapil. Jika data kamu belum masuk di DTKS kamu bisa melakukan pendaftaran dengan menerapkan langkah yang dijelaskan di atas.
Dan jika ternyata NIK kamu tidak terdaftar di Dukcapil online, maka kamu harus datang langsung ke kantor Dukcapil terdekat dari tempat tinggalmu untuk melakukan update data NIK.
Untuk memastikan bahwa di tahun 2023 ini, apakah kamu berhak mendapatkan bantuan PKH 2023. Maka kamu bisa menerapkan langkah-langkah dan cara cek bantuan PKH terbaru tahun 2023 di bawah ini :
- Langkah 1 : Pertama silahkan kamu buka browser di hp dan kamu silahkan akses laman website resmi kemensos : cekbansos.kemensos.go.id
- Langkah 2 : Setelah itu, kamu pilih Desa/Kelurahan, Kecamatan, dan Nama Provinsi pada kolom yang tersedia di halaman web cekbansos dari Kemensos RI.
- Langkah 3 : Selanjutnya kamu masukan nama sesuai dengan nama yang ada di KTP kamu miliki.
- Langkah 4 : Kamu juga harus ketikan ulang 4 huruf kode verifikasi di gambar captha yang muncul di halaman cek bansos, jika huruf tersebut tidak jelas kamu bisa merefreshnya.
- Langkah 5 : Jika kode keamanan atau captha telah kamu ketikan dengan benar, lanjut klik tombol Cari Data.
- Langkah 6 : Tunggu beberapa saat sampai sistem di laman cek bansos mencari nama Penerima Manfaat sesuai dengan Wilayah yang telah pilih sebelumnya.
- Langkah 7 : Jika nama kamu terdaftar sebagai penerima Bantuan PKH tahun 2023, maka di halaman cek bansos akan ditampilkan namapenerima, jenis bantuan, umur dan wilayah tempat tinggal.
- Langkah 8 : Pada kolom PKH atau jenis bantuan liannya akan muncul status informaso (Ya) dengan keterangan PT Pos Indonesia atau Bank Himbara dan Periodenya.
- Langkah 9 : Ketika kamu sudah mengetahui bahwa kamu terdaftar sebagai penerima bantuan PKH terbaru, maka kamu tinggal menunggu informasi terbaru tentang jadwal pencairan bantuan.
Jadi itulah tadi langkah-langkah dan cara cek bantuan PKH melalui website resmi cek bansos dari Kemensos RI. Selain itu, kamu juga bisa melakukan cara cek bantuan PKH online menggunakan bantuan aplikasi Cek Bansos.
Cara Cek Bantuan PKH Melalui Aplikasi Cek Bansos

Selain kemensos RI memiliki laman khusus untuk cek bantos, ada juga aplikasi Cek Bansos yang dibuat oleh Kementrian Sosial. Aplikasi Cek Bansos ini bisa digunakan untuk pengajuan atau pendaftaran penerima bantuan sosial dari kemensos seperti yang telah dijelaskan di atas. Selain itu, aplikasi Cek Bansos juga bisa digunakan untuk mengecek bantuan PKH terbaru 2023.
Berikut ini adalah langkah-langkah dan cara cek bantuan PKH melalui aplikasi Cek Bansos :
- Langkah 1 : Silahkan kamu unduh dan instal aplikasi Cek Bansos di HP Android.
- Langkah 2 : Buka aplikasi Cek Bansos, jika belum memiliki akun, maka kamu harus pilih menu Buat Akun Baru.
- Langkah 3 : Isikan semua data dan informasi yang dibutuhkan untuk proses pendataran akun aplikasi Cek Bansos.
- Langkah 4 : Setelah semua proses pendaftaran akun baru selesai, kamu akan mendapatkan email notifikasi untuk melakukan aktivasi akun.
- Langkah 5 : Jika kamu sudah menyelesaikan proses verifikasi email, maka lanjut masuk ke aplikasi Cek Banos Lagi dan masuk ke menu Cek Bansos.
- Langah 6 : Kamu silahkan isikan data lengkap sesuai dengan data yang ada di KTP, lalu klik tombol Cari Data.
- Langkah 7 : Terakhir tunggu beberapa saat sampai aplikasi Cek Bansos menampilkan nama penerima PKH, dan kamu bisa cek apakah nama kamu masuk dalam penerima Bantuan PKH terbaru 2023 atau tidak.
Cara Lapor Kecurangan Penerima Bansos PKH
Selain kamu bisa mengusulkan diri sebagai penerima bansos ataupun melakukan pengecekan apakah tahun ini kamu menerima bantuan PKH atau tidak.
Di aplikasi Cek Bansos, kamu juga bisa ikut serta berperan aktif untuk menindaklanjuti kecurangan. Kecurangan disini adalah ketika kamu mengetahui bahwa ada nama penerima manfaat yang sebenarnya tidak pantas mendapatkan bantuan PKH.
Untuk menindaklanjuti kecurangan tersebut, kamu bisa menggunakan fitur Sanggah yang terdapat di aplikasi Cek Bansos.
Waspada Penipuan Penerima Bantuan PKH Terbaru 2023
Dengan adanya program penerimaan bantuan PKH terbaru 2023, ada oknum yang memanfatkan momen ini untuk melakukan penipuan kepada masyarakat Indonesia. Jika kamu tiba-tiba mendapatkan pesan SMS atau Whatsapp dari nomor yang tidak dikenal dan mengatas namakan Kementrian Sosial RI atau Kemensos. Maka dapat dipastikan pesan tersebut adalah pesan Hoax atau pesan palsu yang memiliki indikasi penipuan.
Jika kamu mendapatkan pesan untuk melakukan pendaftaran ke sebuah link website selain website resmi Kemensos www.kemensos.go.id. Maka sebaiknya kamu tidak mengklik link tersebut ataupun memasukan data pribadi apapun ke halaman website tersebut. Karena alamat website resmi dari Kemensos hanya www.kemensos.go.id.
Kesimpulan
Sekian itulah tadi 2 cara cek bantuan PKH terbaru 2023 secara online yang bisa dilakukan melalui web resmi kemensos ataupun aplikasi Cek Bansos. Semoga informasi ini bermanfaat untuk masyarakat Indonesia yang ingin mengetahui status sebagai penerima manfaat bansos dari Kemensos atau tidak.
Artikel menarik lainnya: